Para motivator menganjurkan kita punya dreambook, supaya dari meresapi gambar-gambarnya seakan sedang menyentuhnya atau ada didalamnya, agan akan menjadi termotivasi. Nah selamat termotivasi dengan dreambook ini gan....

1. Rumah Idaman

Namanya Updown Court Gan, sebenarnya ini rumah nomor 4 yang termahal. Namun karena rumah no 1 terlalu unik, no 2 nya terlalu antik, dan 3-4 gak boleh difoto dari deket, maka pilihan ane jatuh pada rumah yang terletak di Inggris ini.


Dengan harga $140,000,000 (cuman 1,4 Trilyun gan...) rumah ini dimiliki oleh Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum. Beliau adalah Perdana Menteri Uni Emirat Arab.

Rumah ini memiliki 103 ruangan, 24 Kamar, 5 Kolam renang, bioskop 50 seat, lantai emas 24 karat, tempat bowling, lapangan squash, tennis, arena tembak, kandang kuda, dan masih banyak yang lain.

2. Mobil Idaman

Bugatti Veyron, harganya $1,700,000 (Hampir 17 Milyar). Ini mobil mungkin bukan yang termahal, namun ini mobil legal termahal yang dijual kepasar bebas. Dari keadaan berhenti, dia bisa mencapai akselerasi 90 km/jam dalam 2 detik.

3. Pekerjaan Idaman



Bekerja di Google seperti bekerja disebuah dreamland, dengan gaji Rp 2 M/ tahun, belum termasuk puluhan tunjangan dan belasan asuransi yang melapisi anda. Mulai dari tunjangan investasi, sekolah, anak, liburan dan sebagainya. Hampir semua yang anda belanjakan untuk sehari-hari bisa di rembeus ke keuangannya.

Sebagian besar space dikantornya adalah tempat bersantai dan bermain, terlalu panjang list untuk disebutkan apa saja yang ada dikantornya, mulai dari tukang pijat, penjaga anak anda, sampai psikolog. Dengan kantin buffet yang lebih lengkap dan lebih mewah dari Sizler, anda bisa makan dan minum makanan anda sepuasnya, dan yang paling penting, semua itu gratis....

4. Liburan Idaman

Necker Island adalah liburan disebuah pulau pribadi, hanya ada agan sendiri (beserta pasangan atau keluarga) dengan ditemani puluhan pelayan yang siap melayani 24 jam. Harga perharinya $46.000 atau hampir 500 Juta rupiah / hari.

http://www.neckerisland.virgin.com/

5. Motor Idaman

Namanya MTT Turbine Superbike, ini motor dipake dalam film Torque, dengan nama alias Y2K, dipake waktu jagoannya ngejar penjahat dengan motor bermesin pesawat tempur. Harganya sih katanya cuma $150,000 . Nomor 2 paling mahal didunia,namun menurut ane paling keren. Dengan kekuatan 300 HP Dia memegang record Guiness sebagai "Most Powerful Motorcycle Ever".

6. Computer Idaman

Dell Alienware Area 51 ALX, adalah PC yang bikin Gamer sampai termimpi-mimpi, sayang penghalang harganya $5299. Dengan Intel iCore 7 - 975 overclock, kecepatan processor hampir 4ghz. ATI CrossFireXTM dan NVIDIA® SLI graphics untuk HD resolution. Dengan feature Multi GPU support membuat anda bisa memasang dua Graphic Card sekaligus, yang membuat unjuk kerja grafiknya naik dua kali lipat.

7. Laptop Idaman


Namanya Luvaglio, dengan harga $1 Million (Rp.10 Miliar). Laptop ini masterpiece, harus melalui pesanan, jadi tiap orang akan memiliki laptop Luvaglio yang berbeda-beda. Specnya masih misterius,dan memuat semua teknologi tercanggih saat ini. Luvaglio dikabarkan memiliki lapisan khusus pada body dan keyboardnya, CD Bluray, kemampuan cleaning LCDnya sendiri, dan banyak kemampuan lain yang menjadi rahasia.

8. Handphone Idaman

iPhone 3GS SUPREME Rose dinobatkan sebagai handphone termahal didunia, saat ini (pertengahan 2010). Lebih tipis dari 3GS biasa, hanya setipis 4 credit card yg disusun, sehingga bisa masuk kedalam dompet. Dilapisi Platinum, dan ditaburi ratusan intan yang berbeda2 ukuran. Ini bisa agan dapatkan dengan £1.93 million (Rp.30M).

9. Televisi Idaman

Stuart Hughes HDTV berharga $2,25 Million, dengan besar 55 Inchi, dengan 48 intan besar 22 Karat mengelilingi framenya. TV ini juga tertanam fasilitas Blackeberry dan iPhone.

sumber :http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3912887



Related Posts with Thumbnails